BHABINKAMTIBMAS POLSEK SIMPANG MARTAPURA LAKUKAN PENGECEKAN LAHAN TANAMAN JAGUNG DALAM RANGKA DUKUNG PROGRAM KETAHANAN PANGAN

Simpang, Jumat (31 Oktober 2025) – Bhabinkamtibmas Polsek Simpang Martapura Brigpol Fetriyanto melaksanakan kegiatan pengecekan lahan tanaman jagung di Desa Bungin Campang, Kecamatan Simpang, Kabupaten OKU Selatan.

Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Polri, khususnya Polsek Simpang Martapura, terhadap program pemerintah dalam bidang Ketahanan Pangan Nasional yang bertujuan untuk mewujudkan swasembada pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah pedesaan.

Dalam kegiatan tersebut, Brigpol Fetriyanto melakukan pemantauan langsung terhadap kondisi tanaman jagung milik warga binaan, sekaligus memberikan motivasi agar masyarakat terus semangat mengembangkan sektor pertanian sebagai sumber ketahanan ekonomi dan pangan lokal.

Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan kepada para petani agar senantiasa menjaga serta merawat tanaman dengan baik, dan selalu berkoordinasi dengan pihak terkait apabila terdapat kendala di lapangan, baik dari segi cuaca, hama, maupun ketersediaan pupuk.

Melalui kegiatan ini, diharapkan hubungan kemitraan antara Polri dan masyarakat semakin kuat, serta mendukung terwujudnya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Simpang Martapura.