APEL PERSONEL DALAM RANGKA PENGAMANAN AKSI UNJUK RASA MASYARAKAT PEDULI SUKARAMI

Muaradua – Senin (13/10/2025), personel Polres OKU Selatan melaksanakan apel kesiapan pengamanan aksi unjuk rasa dari Masyarakat Peduli Sukarami Kecamatan Buay Sandang Aji yang berlangsung di halaman Kejaksaan Negeri OKU Selatan. Kegiatan apel dimulai pukul 07.00 WIB dan dipimpin oleh perwira pengendali.

Pelaksanaan apel ini bertujuan untuk mengecek kesiapan personel dan sarana prasarana yang digunakan dalam mendukung kelancaran serta keamanan jalannya aksi unjuk rasa. Seluruh personel yang terlibat dalam kegiatan pengamanan ini telah ditunjuk dan diperintahkan berdasarkan Surat Perintah Kapolres OKU Selatan.

Dalam arahannya, perwira pengendali menekankan kepada seluruh personel agar melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, mengedepankan sikap humanis, serta menjaga netralitas selama kegiatan berlangsung. Pengamanan ini diharapkan dapat menciptakan situasi yang aman, tertib, dan kondusif di lingkungan Kantor Kejaksaan Negeri OKU Selatan.

Aksi unjuk rasa dari masyarakat peduli Sukarami tersebut berjalan dengan tertib dan kondusif, berkat kesiapan serta sinergi aparat keamanan di lapangan.